Pemilu Ala Siswa SMPN 15 dalam Pemilihan Ketua Osis

Suasana Pemilihan Ketua OSIS
SISWA-siswi SMPN 15 Kota Bima yang berlokasi di Kelurahan Oi Fo’o Kecamatan Rasanae Timur menggelar pemilihan Ketua Organisasi Intra Sekolah (OSIS) periode 2013-2014 pada Sabtu (27/7) seperti pelaksanaan Pemilukada Kota Bima beberapa waktu yang lalu.

Pembina OSIS, yang juga Wakil Kepala Sekolah Urusan Kesiswaan, Sri Maryani, SE yang ditemui Rimpu Cili di sekolah setempat mengaku, agenda pemilihan Ketua Osis sengaja dibuat seperti pelaksanaan Pemilu. Hal ini dilakukan sebagai bentuk pendidikan politik pada siswa sehingga pada saatnya nanti mereka memahami mekanisme Pemilu ketika menjadi pemilih dan pelaksana Pemilu yang jujur dan adil tanapa money politic. “Agendanya mulai 20 – 29 Juli 2013 dengan tahapan-tahapan tertentu seperti dalam Pemilu Walikota,” kata guru yang baru dimutasi dari SMPN 14 Kota Bima ini.

Verifikasi Calon Ketua OSIS
Dijelaskannya, agenda tanggal 20 Juli yakni pembentukan panitia, penetapan aturan pemilihan, penentuan bakal calon dari masing-masing kelas. Pada hari Senin (22/7), dilaksanakan pendaftaran bakal calon ketua OSIS, dilanjutkan dengan  verivikasi. Hari Selasa, penetapan calon ketua osis dan pengindian nomor urut calon. Pada hari Rabunya  dilakukan kampanye para calon ketua, dilanjutkan penyampaian visi-misi pada hari Kamis. “Sedangkan pada hari Jum’at masa tenang, dan Sabtunya dilakukan pemungutan suara. Nanti Ketua terpilih akan dilantik tanggal 29 Juli sekaligus serahterima jabatan Ketua Osis,” terangnya.

Penyampaian Visi Misi Calon Ketua OSIS
Kata Eny, sapaannya, ”hal yang membanggakan saya ketika hari pemilihan berlangsung, begitu saya sampai di sekolah, ternyata siswa yang menjadi panitia sudah menyiapkan Tempat Pemungutan Suara (TPS) sebagaimana TPS pada pelaksanaan Pemilu Walikota 13 Mei lalu. Saya tidak menyangka anak-anak begitu trampil menyiapkannya,” ungkap guru IPS ini.

Alhamdulillah, kata Eny, pemilihan Ketua Osis SMPN 15 Kota Bima berlangsung demokratis, sehingga terpilih kandidat nomor urut 4 tanda gambar padi atas nama Yani Adriani kelas VIII-2, mengungguli tiga peserta lainnya bertanda gambar mangga, qurma dan cerry. “Yani sendiri merupakan satu-satunya calon yang berasal dari Kelurahan Nitu,” tandasnya.

Siswa memberikan hak suara
Sementara itu Kepala SMPN 15 Kota Bima, Drs H.Hafid, M.Si yang dimintai komentarnya mengaku bangga dengan apa yang dilakukan siswa-siswanya dibawah bimbingan Wakasek Kurikulum, wakasek Kesiswaan dan guru-guru lainnya. “Meski di bulan puasa anak-anak tetap semangat belajar dan melaksanakan program sekolah,” akunya.

Menurutnya, OSIS merupakan miniatur sebuah Negara, sehingga siswa yang dalam hal ini tergabung dalam kepanitiaan sebagai Komisi Pemilihan Umumnya. “Semoga proses pemilihan Ketua Osis ini menjadi pembelajaran berharga bagi anak didik dalam memahami arti demokrasi sesungguhnya,” harapnya. (smd)
Share this post :

VIDEO KAMPUNG MEDIA

Arsip Kabar

Pengikut

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. RIMPU CILI - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger