Petugas sedang merakit bilik suara. |
KPU Kota Bima menerima logistik pemilihan umum (pemilu)
legislatif yang digelar 9 April mendatang, seperti surat suara DPD dan tambahan
bilik suara yang terbuat dari kardus, Sabtu (22/2). Para petugas setempat sudah
mulai melakukan pelipatan dan pemeriksaan terhadap surat suara.
Ketua KPU Kota Bima, Bukhari, A.Md
pada wartawan di kantornya mengatakan, komisioner KPU Kota Bima yang baru dilantik
langsung bekerja. Saat ini dilakukan pemeriksaan surat suara DPD yang sudah sampai.
“Proses pemeriksaan dan cara
pelipatan surat suara dilakukan para pekerja dibawah pengawasan komisioner KPU,”
katanya.
Menurutnya, jumlah surat suara yang
sudah sampai di kantor KPU Kota Bima, baru untuk DPD sebanyak 131 kardus yang
berisikan 800 lembar surat setiap kardusnya dan satu kardus sebanyak 496 kertas
suara. Untuk kertas surat suara DPRD tingkat Kota, Propinsi maupun pusat masih
diperjalanan. ”Pastinya seluruh logistik akan dikirim dalam waktu dekat,” ujarnya.
Demikian halnya dengan kotak suara sudah
ada tambahan sebanyak 220 kotak suara yang terbuat dari kardus dan kini sedang
dirakit. “Dengan tambahan itu semua kotak suara sudah lengkap dan sesuai
kebutuhan,” akunya.
Logistik lain yang sudah diterima,
tinta, bantal alas saat pencoblosan. Jumlahnya sudah dihitung oleh petugas
sesuai jumlah TPS 353 yang ada di Kota Bima. “Semua pengiriman logistik selalu diawasi Panwaslu,”
cetusnya. (smd)